Skip to content Skip to footer

Lowongan Coordinator, Conservation Planner, dan Natural Resources Planning Officer

bi_tagline2010_fcBurung Indonesia adalah organisasi nirlaba yang telah bergiat sejak 15 Juli 2002, bertujuan melestarikan seluruh jenis burung liar dan habitatnya di Indonesia, serta bekerja sama dengan masyarakat untuk mencapai pembangunan yang lestari. Dalam pelaksanaan program-programnya pada tahun 2017, Burung Indonesia membutuhkan tenaga profesional untuk mengisi posisi:

  1. Coordinator for Maluku Islands Partnership (CMIP) berkedudukan di Sofifi/Ambon
  2. Conservation Planner (CP) berkedudukan di Bogor
  3. Natural Resources Planning Officer (NRPO) berkedudukan di Marisa

GAMBARAN UMUM
Coordinator for Maluku Islands Partnership bertanggung jawab mengordinasikan program konservasi Burung Indonesia di wilayah Maluku dan Maluku Utara baik secara langsung maupun melalui kerja sama dengan mitra. Termasuk di dalamnya membina komunikasi dan jejaring dengan para pemangku kepentingan.

Conservation Planner bertanggung jawab mengelola Sistem Informasi Geografis untuk mendukung pelaksanaan dan pengembangan program-program konservasi keragaman hayati di seluruh lokasi prioritas Burung Indonesia.

Natural Resources Planning Officer bertanggung jawab mengelola Sistem Informasi Geografis Program Gorontalo untuk mendukung pelaksanaan dan pengembangan kegiatan pengelolaan sumber daya alam termasuk inisiatif restorasi ekosistem pada hutan alam produksi.

PERSYARATAN

  1. Pendidikan S1:
    • bidang pengelolaan sumber daya alam (CMIP),
    • geografi, kehutanan (CP dan NRPO),
  2. Berpengalaman mengelola proyek konservasi atau pengelolaan sumber daya alam (CMIP),
  3. Menguasai dengan sangat baik pengoperasian perangkat Sistem Informasi Geografis berikut aplikasinya untuk:
    • perencanaan serta pemantauan dan evaluasi program pengelolaan sumber daya alam (CP),
    • perencanaan wilayah dan hutan (NRPO),
  4. Berpengalaman melakukan survei dan analisis keragaman hayati (CP, NRPO),
  5. Mampu bekerja secara mandiri dengan supervisi minimum sekaligus menjadi anggota yang aktif dari tim pelaksana program (semua posisi),
  6. Menguasai bahasa Inggris lisan maupun tulis dengan baik (semua posisi).

Surat lamaran dan CV dikirim ke email recruit@burung.org selambatnya pada 31 Desember 2016. Hanya pelamar yang memenuhi syarat yang akan dipanggil untuk wawancara.

Search

Burung Indonesia adalah anggota kemitraan global BirdLife International
© 2022 Perhimpunan Pelestarian Burung Liar Indonesia (Burung Indonesia)

id_IDIndonesian